Konstruksi kuda-kuda Atap Baja Ringan
Sebuah bangunan perlu dirancang dengan baik, salah satunya adalah mengenai konstruksi kuda kuda baja ringan yang akan dimilikinya. Apa itu konstruksi kuda-kuda dan bagaimana kelebihannya? Berikut ini adalah ulasannya.
Apa itu konstruksi kuda-kuda atap?
Apa itu konstruksi kuda-kuda atap? Konstruksi kuda-kuda atap adalah susunan rangka yang digunakan untuk menyangga beban yang dimiliki oleh atap baik itu beban yang dimilikinya sendiri atau beban tambahan yang diberikan oleh lingkungan. Konstruksi ini bisa dibuat dari banyak bahan, mulai dari bahan kayu, bambu dan juga bahan baja.
Konstruksi kuda-kuda untuk pembuatan atap ini dibentuk dari batang yang kemudian dibentuk menjadi segitiga. Dalam pembuatannya konstruksi kuda-kuda atap dibuat dengan berbagai macam penghitungan agar kuat digunakan untuk menampung beban dan perubahan yang ada di lingkungannya.
Kelebihan kuda-kuda dari baja ringan
Seperti yang sudah disebutkan sebelumnya, kuda-kuda untuk atap bisa dibuat dari banyak bahan mulai dari bahan bambu, bahan kayu, bahan beton dan juga bahan baja ringan. Salah satu bahan yang saat ini dalam dunia konstruksi yang saat ini banyak mendapatkan perhatian adalah baja ringan.
Baja ringan merupakan sebuah bahan yang memiliki banyak kelebihan sebagai bahan bangunan. Sebagai bahan dalam pembuatan konstruksi kuda-kuda baja ringan baja ringan memiliki beberapa kelebihan berikut ini.
- Dapat menyangga beban lebih besar
Salah satu kelebihan yang dimiliki oleh baja ringan adalah kemampuannya dalam menyangga beban yang lebih besar. Kemampuan dari bahan baja ringan ini lebih besar dari bahan penyangga konstruksi kuda-kuda atap tradisional yaitu kuda atap kayu. Selain itu ia juga memiliki bobot yang lebih ringan sehingga pemasangan konstruksi kuda kuda baja ringan dapat dilakukan dengan lebih cepat dan mudah dibandingkan dengan konstruksi kuda-kuda dari bahan kayu.
- Digunakan untuk bangunan besar
Karena baja ringan memiliki kemampuan yang kuat dalam sebagai konstruksi kuda-kuda baja ringan, baja ringan menjadi salah satu bahan konstruksi andalan dalam pembuatan bangunan yang besar. Baja ringan dapat digunakan untuk membuat sebuah bangunan yang memiliki atap yang panjang. Untuk membuat atap bangunan yang sangat panjang, baja ringan bisa menjadi andalan karena ia mampu menanggung beban dari 75 meter atap. Jika dibandingkan dengan atap kayu kemampuan maksimalnya hampir 1/5 kali dibandingkan dengan baja ringan. Hal ini membuat bahan baja ringan sangat populer digunakan untuk bangunan komersil seperti bangunan gedung olahraga hingga hanggar pesawat.
Jenis kuda-kuda yang cocok menggunakan baja ringan
Untuk anda yang ingin menggunakan konstruksi kuda kuda baja ringan, baja ringan bisa digunakan untuk membuat bangunan dengan kuda-kuda bentangan 9 hingga 20 meter. Untuk pembangunan di bawah itu kayu juga baik untuk digunakan.